Acara yang rencana nya akan di mulai pukul 13.00 Wib sempat mundur 1 jam, Pintu Masuk dibuka tepat waktu menunjukan pukul 14.00 Wib. Jakarta Mosh Fest adalah acara kolaborasi antara IMPULSE dan PFF . tanpa basa – basi Band – band pengisi acara menunggu giliran manggung sesuai dengan rundown / susunan acara yang telah di tetapkan sebelumnya. Mulai dari Cheers For Loser, Morgen, Bloody Panties, Triend, Black Sperm For my Vionce, Strenghts One Hand, Sixteen Orchid, Gyves For Alexa, Last Pieces Of Jade (Jogja ), Strange Stride, Punishment, 24Hours, Fight 95, Benderhos,
Stand Off, Tolerance, Dead By Now, Fight Alone Today ( Jogja ). Hingga Turun Break. Belum sampai di situ kuping para Mosh Head kembali di gempur dengan Band – Band seperti Horribles, Red Revolving, Petir, Worst Case Scenario, Blu Flag, Charvaka ( Bandung ). Side By Side, Band asal Pontianak Secret Weapon menjadi salah satu Band yang di tunggu pada malam itu. Membawakan 3 lagu dari rencana sebelumnya membawakan 6 lagu ( lihat interview Antzcorps bersama Secret Weapon ). Performance Secret Weapon cukup memukai para Mosh Head. Tidak putus tarian Violence Beatdown hingga Circle Pit yang di buat. Kill My Destiny lanjut menggempur suasana yang sudah menjadi panas. 2 lagu dari 3 lagu yang direncanakan membuat Kill My Destiny berusaha Memaksimalkan Performance nya.
Soul Are band asal Selatan Jakarta ini manggung dengan Peformace yang cukup baik. Sama dengan lainnya 2 lagu di bawakan Soul Are dengan Maksimal. Jam menunjukan pukul 12.00 Wib Bestiality, Band asal Priok City Hardcore siap kembali membakar panas nya malam saat itu. Tidak kurang dari 3 lagu yang mereka bawakan. Ada yang lain pada Performance Bestiality saat itu. Ichsan ( Ex Vox Bestiality ) menjadi Tamu Featuring membawakan lagu Kubur Dalam Ingatan. Penonton pun ikut bernyayi bersama ditambah Dancing Violence !!!.
Ini dia Band Penutup dari Jakarta Mosh Fest 2010. Mari kita sambut Outright !! band asal Bandung ini menjadi band yang paling – paling di tunggu oleh para Mosh Head. Di lihat kesetiaan mereka menunggu walaupun waktu sudah menunjukan pukul 12.20 Wib. Tidak kurang dari 3 lagu mereka bawakan untuk kembali menghidupkan suasana pada malam itu disaat sebagian besar para penonton sudah kelelahan akibat gempuran dari Band – Band sebelumnya. Seperti tidak ada kata lelah mulai dari Dancing Violence Beatdown, Circle Pit hingga Sing a Long Together mewarnai penampilan Outright dari lagu pertama hingga selesai. Jakarta Mosh Fest 2010 di tutup pada saat waktu menunjukan pukul 12.40 Wib. Penonton pun membubarkan diri dengan tertib. Antzcorps mengucapkan Terima kasih buat Panitia acara IMPULSE dan PFF yang telah memberikan kesempatan untuk meliput Acara dari awal sampai selesainya acara. Semoga bisa dilibatkan dan menjadi Media Partner diacara – acara selanjutnya. Sukses selalu buat IMPULSE dan PFF !!!
AntzCrew Jakarta Mosh Fest 2010 :
Al Rasyid
Hendra
Derry
Terima Kasih Buat :
IMPULSE
PFF dan PFFCrew
Band – Band Pengisi Acara.
0 komentar:
Posting Komentar